Sabtu, 21 Desember 2013

Noam Chomsky: Papua, Skandal Besar Barat


Salah satu intelektual terkemuka dunia, Noam Chomsky, angkat bicara mengenai kondisi di Papua. Dalam sebuah wawancara yang muncul di YouTube, profesor emeritus Massachusetts Institute of Technology (MIT), Amerika Serikat, itu menyebut genosida sedang terjadi di Papua.

Noam Chomsky: Papua, Skandal Besar Barat
Noam Chomsky, bapak linguistik modern
"Dukungan Barat terhadap penindasan di Papua Barat adalah skandal besar," kata Chomsky dalam salah satu video yang merupakan bagian dari serial "The Chomsky Videos", diunggah pada 8 Desember 2013. Negara-negara Barat, kata Chomsky, mengamini karena ingin mengeruk sumber daya alam Papua.

Chomsky yang kerap disebut sebagai "Bapak Linguistik Modern" itu menyatakan, populasi, kebudayaan dan masyarakat Papua sedang berada dalam penindasan. "Apa yang terjadi di sana? Jelas genosida yang nyata," kata Chomsky. "Jika aktivis-aktivisnya ditaruh di satu ruangan, mereka terlihat putus asa," katanya pria keturunan Yahudi kelahiran 7 Desember 1928.

Dan posisi Amerika Serikat, kata Chomsky, mendukung aksi itu. Selama 25 tahun, politik luar negeri negerinya itu mendukung segala macam aksi termasuk penindasan militer terhadap Papua, kata intelektual yang menganggap dirinya seorang sosialis libertarian itu.

Video wawancara Chomsky ini sudah beredar luas di Papua. Tabloid Jubi melalui lamannya turut menyiarkan ulang video ini. (VivaNews)

5 komentar:

  1. itu betul, dan memang standar ganda yang di ambil amerika untuk mencari keuntungan di papua, teorinya, di satu sisi amerika bersahabat dengan indonesia untuk mendapatkan keuntungannya, di lain sisi membangun gerakan/spionase untuk membuat masyarakat papua marah kepada indonesia sehingga dengan posisi tsb bila tercapai tujuan/disintegrasi maka amerika yang akan mendapatkan keuntungan yg lebih besar lagi, masalah papua adalah kesalahan tempo ordebaru yg terwariskan saat ini, yg saat ini ingin di rubah, salah satu contohnya adalah dengan peraturan baru tentang tambang mineral, yg harus di lakukan pemurnian unsur logam terlebih dahulu baru di ekspor, ini adalah kebijakan untuk membabat keuntungan freport milik amerika dimana izin tambangnya tembaga namun di ekspor semua dengan emasnya, yang kedua adalah dinaikan 10% bagian untuk indonesia atas bagi hasil tambang tersebut. ini adalah kebijakan yg tidak menguntungkan amerika, maka amerika saat ini strategi untuk mengamankan kepentingannya itu pernah ada hasil keputusan kongres amerika tentang papua yg mana papua diseting agar terlepas dari indonesia, dan juga seperti cara menyebarkan issu tidak menguntungkan seperti komentar dari NOAM COAMSKY, ha.ha.ha. amerika-amerika...... sekarang tibalah waktunya engkau runtuh, engkau tak mampu lagi menandingi kekuatan ekonomi baru ( rusia,cina,indonesia,jerman dan brazil ). pangkaslah semua anggaran militermu, kandangkan itu pasukanmu, engkau tak laku lagi buat zaman ini. buat para petinggi negeri, kami dukung kalian bila suatu saat amerika dan sekutunya melawanmu, 150 juta tentara yang akan mendukungmu. hidup indonesia. by. pemerhati negeri

    BalasHapus
    Balasan
    1. Saya setuju teori tentang kepentingan AS di papua. Sayangnya itu diperparah oleh tindakan represif aparat TNI di papua mulai dari penyiksaan dan pembunuhan masy sipil/tokoh2/simpatisan/insurgent. Seperti apa yg dilakukan AS di Irak di penjara Abu Ghraib.

      Saya tdk sepandangan mengenai melemahnya supremasi AS di dunia. Bukan krn saya pro AS, tp krn faktanya memang begitu. AS adl negara dengan kekuatan ekonomi yg tidak tertandingi bahkan oleh negara2 emerging economies BRICS (Brazil, Russia, India, China, South Africa) + Indonesia. Gross Domestik Product AS 2013 itu US$16 Triliun atau 1/5 GDP seluruh dunia. Negara2 BRICS digabungkan saja tidak bs mengalahkan jumlah tersebut. GDP Indonesia itu US$ 0,9 Triliun, jadi kekuatan buruh, pekerja dan pabrik2 AS itu 16x lebih besar dr Indonesia. Ditambah buruh AS adl buruh paling produktif sedunia. Mata uang Dollar AS tetap mata uang paling stabil di dunia dan mata uang transaksi internasional utama. Bahkan euro dan yen pun tidak bs menandingi Dollar AS, hanya mendampingi saja. Yang membuat ekonomi AS tangguh krn mereka menguasai energi minyak dunia dan mengontrol jalur perdagangan dunia. Hutang AS memang besar sekitar US$17 Triliun, itu tdd US$11 Triliun hutang ke masyarakat AS sendiri (surat hutang) dan US$6 Triliun ke pihak asing spt China. Kenapa China pemegang hutang asing AS terbesar senilai US$1,3 Triliun? China harus beli hutang AS demi ekonomi mereka. China butuh dollar AS utk tetap perkasa. Dengan dollar AS perkasa, ekspor China ke AS menjadi murah. AS adalah tujuan ekspor China no.1, karena ada ribuan perusahaan AS buka pabrik disana menafkahi ratusan juta rakyat China. Kalau tidak menguatkan dollar AS bagaimana China mau memberi kerja kepada ratusan juta rakyatnya?

      AS pangkas anggaran militer bukan karena ga ada uang, tapi itu sudah otomatis perintah undang-undang AS karena senat dan kongres mereka berantem soal batas hutang AS. Itu bertujuan untuk menyehatkan ekonomi AS sendiri. Militer AS memang harus di scaled down, karena mulai era George Bush Jr. dia belanja militer dan menambah kekuatan pasukan sangat besar untuk perang di Irak dan Afghanistan. Sebentar lg perang Afghanistan selesai jadi surplus tentara dan perlengkapan militer AS luar biasa banyak.

      Krisis keuangan sebenarnya tdk selalu membuat sebuah negara menjadi jatuh. Ingat Indonesia saat krisis moneter 1998? Ekonomi kita hancurnya ngga karuan. Tapi tahun 2013 ini ekonomi kita jauh lebih kuat sekarang dengan GDP dan pendapatan perkapita melonjak drastis melebihi pencapaian era orde baru dan TNI bisa belanja banyak senjata baru.

      Indikator ekonomi AS 2013 terus membaik. Pertumbuhan ekonomi naik 4%, ekspor meningkat, impor menurun, produksi minyak melonjak, angka pengangguran turun, defisit perdagangan turun, dan korporat AS banyak membukukan rekor keuntungan. Orang-orang yg memprediksi kehancuran AS kemarin skrng gigit jari krn tdk terbukti, malah sekarang kembali menguat lebih cepat dr perkiraan.

      Indonesia berperang dengan AS menurut saya sulit terjadi. AS dan Indonesia sama-sama saling membutuhkan.

      Hapus
    2. betul pendapatan amerika seperti itu namun dengan angka yang bung maksudkan amerika sudah tidak mampu bertahan untuk memenuhi semua kebutuhannya. makanya terjadi pangkas-memangkas anggaran. memangnya bung tau apa saja anggaran pendapatan amerika itu digunakan?

      Hapus
  2. indonesia mesti mengepakan sayap nya untuk kepulaun papua terutama industri industri yang besar di papua digunakan sebagai kebutuhan pokok penduduk di indonesia perlu pembenahan market yang baru dan bonapit karena suberdaya nya di lirik berbagai negara negara besar di seluruh dunia. contoh pt freepot indonesia. batu bara. emas. biji besi.minyak bumi. semua nya negara lain ngiler terhadap suberdaya indonesia yang besar raksasa

    BalasHapus
  3. papua adalah bagian indonesia urusan barat ngurus indonesia apa??? apa barat ada maunya karna tahu sumber daya mereka mau habis dan indonesia masih berlimpah

    BalasHapus