Pemerintah melalui Kementrian Pertahanan tengah berupaya untuk membangun minimum essential force (MEF) atau kekuatan pokok minimum terkait alutsista TNI, hingga akhir tahun 2012 setidaknya pemenuhan kekuatan pokok minimum alutsista sudah mencapai 30 persen, pencapaian ini tentu saja menimbulkan optimisme bagi upaya pemenuhan EMF ditahun berikutnya.
ilustrasi Tank Leopard TNI yang dipesan dari Jerman |
Hingga tahun 2014 pemenuhan target EMF diharapkan akan mencapai 38 persen. Hal ini diungkapkan oleh Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono kepada pers saat acara Rapat Pimpinan (Rapim) TNI tahun 2013 di Markas Besar TNI Cilangkap, Jakarta, Selasa, 29 Januari 2013.