Cari Artikel di Blog Ini

Senin, 06 Oktober 2014

Tujuh Super Tucano Unjuk Kebolehan di Langit Surabaya

Pesawat tempur taktis ringan Super Tucano akan menunjukkan kebolehannya pada acara HUT ke-69 TNI di Surabaya, Selasa 7 Oktober 2014.

Tujuh dari delapan pesawat yang bermarkas di Pangkalan Udara Abdulrachman Saleh ini akan diterbangkan besok.


Tujuh Super Tucano Unjuk Kebolehan di Langit Surabaya

Komandan Skadron Udara 21 Pangkalan Udara Abdulrachman Saleh, Letnan Kolonel Penerbang Toto Ginanto menginformasikan satu unit Super Tucano tetap di pangkalan yang berlokasi di Desa Saptorenggo, Kecamatan Pakis, Malang, Jawa Timur.

"Tujuh dari delapan pesawat akan diterbangkan semua," kata Toto, Senin (6/10/2014).

Menurut dia, empat Super Tucano yang dilibatkan dalam HUT TNI besok merupakan pesawat terbaru yang diterima Pangkalan Udara Abdulrachman Saleh pada 26 September 2014.


Sementara empat pesawat pertama diterima pada 2 September 2012. Secara rutin seluruh pesawat Super Tucano melakukan operasi pertahanan melintasi wilayah Malang hingga ke Bali dan Nusa Tenggara Barat untuk latihan dan operasi pertahanan.

Delapan Super Tucano ini merupakan bagian dari 16 pesawat serupa yang dipesan Indonesia untuk menggantikan peran OV-10 Bronco yang dipensiunkan oleh TNI AU pada Oktober 2010.

Seluruh pilot Bronco kemudian ditugasi menerbangkan Super Tucano setelah mereka mendapat pendidikan dan latihan menerbangkan pesawat ini.

Semua pesawat ini ditempatkan di Pangkalan Udara Abdulrachman Saleh Malang karena sudah mempunyai peralatan komplet perawatan pesawat yang sudah disiapkan pada 2010.


Sumber : Sindo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Lazada Indonesia

Berita Populer

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
free counters