Media Australia terus menyoroti kepemimpinan Perdana Menteri Tony Abbott dalam penanganannya terkait tumpahan minyak Montara di Laut Timor pada Agustus 2009 yang sampai sekarang masih terus ditutup-tutupi.
“Media Australia tidak hanya mengeritik Tony Abbott soal pencemaran di Laut Timor tersebut,karena dampaknya sudah mulai dirasakan oleh masyarakat pesisir di kepulauan Nusa Tenggara Timur,” kata Ferdi Tanoni,Ketua Yayasan Peduli Timor Barat (YPTB) dalam keterangan tertulisnya kepada Jurnal Maritim (20/2).
Ferdi mengatakan, media-media besar di Australia seperti The Sydney Morning Herald, The Daily Telegraph, The Australian, The Canberra Times dan The Age Melbourne dalam sepekan terakhir selalu meluncurkan tulisan dalam nada kritik yang sama “West Timor Awaits Abbott Montara Response,” (Timor Barat Menunggu Tanggapan Abbott soal Montara).
Dalam pemberitaan-pemberitaan tersebut, diterangkan bahwa sejak petaka polusi minyak lepas pantai terbesar di Australia terjadi pada 21 Agustus 2009, masyarakat pesisir di Timor bagian barat NTT yang berhadapan langsung dengan Laut Timor, telah mengalami penyakit yang aneh dan kerugian yang sangat besar karena dampak dari pencemaran tersebut telah menghancurkan industri perikanan dan rumput laut mereka.
Pria yang dikenal sebagai pemerhati masalah Laut Timor itu menilai Tony Abbott telah menutup mata dan telinganya terhadap penderitaan orang-orang yang berada di halaman belakang Australia. Ia mendesak pemerintah pusat tidak membisu dengan persoalan ini.
“Masalah pencemaran Laut Timor ini jauh lebih besar skalanya dibandingkan dengan kasus hukuman mati yang dijatuhkan terhadap dua warga Australia dalam kasus Bali Nine,” tegas Ferdi.
Ia menambahkan, petaka tumpahan minyak Montara bukan saja telah membunuh ratusan ribu mata pencaharian masyarakat miskin di pesisir kepulauan Nusa Tenggara Timur, tetapi lebih dari itu telah menciptakan penyakait-penyakit aneh yang membawa pada kematian rakyat Indonesia yang setiap hari berinteraksi dengan perairan di sekitar Laut Timor.
Kuasa Hukum yang ditunjuk YPTB, Greg Phelps, menyebutkan bahwa dirinya telah menulis surat langsung kepada Perdana Menteri Tony Abbott pada tanggal 24 November 2014 lalu meminta agar segera diadakan pertemuan darurat untuk membahas warisan dari petaka Montara 2009 itu.
“Namun, sampai saat ini saya tidak pernah menerima jawaban atas surat yang mendesak bantuan pemerintah Australia untuk menyelesaikan kewajiban dari PTTEP AA (operator kilang minyak Montara asal Thailand, red) terhadap dampak tumpahan minyak Montara di perairan Indonesia,” Ucapnya di salah satu media Australia.
Greg mengatakan, dibalik kemiskinan dan keterpencilan korban Montara merupakan hasil tindakan tercela bangsa Australia karena telah bersekongkol dengan pencemar guna membatalkan tanggung jawab perusahaan.
Sementara itu, Pemerintah Indonesia melalui Menteri Lingkungan Hidup, Balthazar Kambuaya, pada tanggal 24 September 2014 telah menyurati Pemerintah Australia untuk meminta kerja sama dalam menyelesaikan masalah tersebut, namun hingga saat ini tidak ada tanggapan dari Tony Abbott.
YPTB berkedudukan di Kupang, NTT tengah mempersiapkan gugatannya ke Pengadilan Australia terkait dengan tuntutan ganti rugi masyarakat yang terkena dampak dari pencemaran minyak di Laut Timor tersebut. (JMOL)
Strategi Militer Indonesia - Menyuguhkan informasi terbaru seputar pertahanan dan keamanan Indonesia
Cari Artikel di Blog Ini
Minggu, 22 Februari 2015
Pencemaran Laut Timor, LSM Minta Pemerintah Desak PM Tony Abbott
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Berita Populer
-
by:yayan@indocuisine / Kuala Lumpur, 13 May 2014 Mengintai Jendela Tetangga: LAGA RAFALE TNI AU vs RAFALE TUDM Sejatinya, hari ini adalah...
-
TNI AL terus berbenah memperbaiki armada kapal perang mereka agar semakin disegani dan berwibawa. TNI AL harus memutar otak di tengah keterb...
-
Masih ingat dengan drone combatan yang tengah dirancang Indonesia? Ya siapalagi kalo bukan Drone Medium Altitude Long Endurance Black Eagle....
-
Kapal berteknologi tercanggih TNI AL saat ini, KRI Klewang-625, terbakar di dermaga Pangkalan TNI AL Banyuwangi, Jawa Timur. Hingga berita i...
-
Dogfight adalah bentuk pertempuran antara pesawat tempur, khususnya manuver pertempuran pada jarak pendek secara visual. Dogfighting perta...
-
Kementerian Pertahanan saat ini menunggu kedatangan perangkat alat sadap yang dibeli dari pabrikan peralatan mata-mata kondang asal Inggris,...
-
Sistem pertahanan Indonesia diciptakan agar menjamin tegaknya NKRI, dengan konsep Strategi Pertahanan Berlapis. SISTEM Pertahanan Indonesi...
-
Konflik SARA di Ambon pernah sangat mengerikan. Situasi semakin buruk saat gudang senjata Brimob dijarah. Sejumlah anggota TNI maupun Polri ...
-
Mayor Agus Harimurti Yudhoyono Brigif Linud 17 Kostrad mendapatkan penghormatan, menjadi pasukan AD pertama yang menggunakan Ba...
-
PT Pindad (Persero) telah mampu memproduksi produk militer kelas dunia. Mengadopsi teknologi dan ilmu dari Eropa dan NATO (North Atlantic T...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar