Pasukan TNI juga ikut bersiap melakukan pengamanan terkait pesawat
Virgin Air yang dibajak di Ngurah Rai, Denpasar, Bali. Pesawat itu
terbang dari Brisbane, Australia menuju Ngurah Rai.
"1 Kompi pasukan berjaga," jelas Kapuspen TNI Mayjen TNI M Fuad Basya saat dikonfirmasi detikcom, Jumat (25/4/2014).
Pasukan
TNI bersiap, sambil menunggu adanya komunikasi dengan pria yang diduga
dibajak. "Komunikasi masih coba dilakukan," tambah Fuad.
Pesawat
itu diketahui mendarat sekitar pukul 14.10 WIT. Kemudian petugas
melakukan pengamanan ke ujung runway. Indikasi dibajak diketahui dari
komunikasi singkat dengan pesawat.
Pesawat Virgin Air rute Brisbane-Bali memancarkan sinyal dibajak pada Air Traffic Controller (ATC) Bandara Ngurah Rai pukul 14.05 Wita. Pesawat itu kini masih berada di apron (tempat parkir pesawat) selatan Bandara Ngurah Rai.
"Sekarang di apron bagian selatan," kata Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub Harry Bhakti S Gumay, Jumat (25/4/2014).
Sinyal pembajakan pesawat Virgin Blue rute Brisbane-Bali di Bandara Ngurah Rai diterima Air Traffic Controller (ATC) bandara itu pukul 14.05 Wita. Saat itu pesawat berada dalam posisi satu jam sebelum mendarat.
Selain mengirimkan sinyal pembajakan, pilot di kokpit juga menyatakan 'hijacked'.
(Detik)
Strategi Militer Indonesia - Menyuguhkan informasi terbaru seputar pertahanan dan keamanan Indonesia
Cari Artikel di Blog Ini
Jumat, 25 April 2014
1 Kompi Pasukan TNI Siaga di Ngurah Rai Pantau Virgin Air yang Dibajak
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Berita Populer
-
Kalau dipikir-pikir, ada yang ganjil dengan armada bawah laut Indonesia. Saat ini TNI AL hanya memiliki dua kapal selam gaek namun harus m...
-
Indonesia tidak akan lagi membeli jet tempur Sukhoi dari Rusia, fokus kedepan hanya untuk F-16 dari AS, Marsekal Eris Herryanto mengatakan k...
-
Di Era tahun 60an TNI AU/AURI saat itu pernah memiliki kekuatan udara yang membuat banyak negara menjadi ‘ketar ketir’, khususnya negara-ne...
-
Rusia mengharapkan Indonesia kembali melirik pesawat tempur sukhoi Su-35, pernyataan ini diungkapkan Wakil Direktur "Rosoboronexport...
-
TNI bersama Kementerian Pertahanan (Kemhan) sepakat memilih pesawat tempur generasi kelima Sukhoi (Su-35) buatan Rusia, sebagai pengganti pe...
-
Pihak inteljen Kodam, sambung Hardiono, masih melakukan pendeteksian kebangkitan PKI di wilayah Jateng dan DIY. Pangdam menambahkan memang ...
-
Yahudi dan Israel Merasa Disudutkan Indonesia Kelompok pendukung Israel dan Yahudi menilai, Indonesia kerap menyudutkan mereka. Menurut mere...
-
Mayor Agus Harimurti Yudhoyono Brigif Linud 17 Kostrad mendapatkan penghormatan, menjadi pasukan AD pertama yang menggunakan Ba...
-
TNI Angkatan Laut saat ini memiliki kapal selam sebanyak 12 unit. Alutsista itu, diparkir di wilayah Surabaya, Jawa Timur. “Kita memang ada ...
-
by Narayana ( JKGR ) Jakarta, Medio Maret 2014….Pukul 23.45 wib Malam telah beranjak larut, ketika saya merapihkan setumpuk dokumen yan...
sebut dong nama pasukannya PASKHAS, jangan malu-malu, selama ini kita selalu mendengar pasukan elit saudara tua kita KOPASUS, nah sekarang giliran PASKHAS unjuk gigi.
BalasHapus