Lagi-lagi, para penembak TNI Angkatan Darat (AD) mengharumkan nama bangsa di ajang Australian Army Skill at Arms Meeting (AASAM). Para penembak TNI AD selalu jadi yang terbaik sejak mengikuti ajang ini pada tahun 2008 silam.
TNI AD mempertahankan gelar juara umum dalam ajang AASAM yang berlangsung selama 16 hari dari tanggal 3 sampai dengan 19 Mei 2016 di Puckapunyal Military Range, Victoria, Australia. Ajang yang diselenggarakan Royal Australian Army ini sangat bergengsi. Bagaimana tidak? Penembak terbaik Angkatan Darat dari 20 negara bersaing unjuk kemahiran. Nama baik bangsa jadi taruhannya.
Kepala Bidang Penerangan Umum (Kabidpenum) Puspen TNI Kolonel Czi Berlin mengatakan, TNI AD dinyatakan sebagai Juara Umum AASAM 2016 setelah meraih 23 medali emas dari 50 medali emas di berbagai materi lomba tembak yang diperebutkan. Runner up dalam ajang ini adalah Angkatan Darat China dengan perolehan 9 medali emas. Kontingen Angkatan Darat Jepang berada di posisi ketiga dengan perolehan 4 medali emas.
"AASAM 2016 diiikuti oleh 20 negara maupun gabungan negara seperti Kontingen ANZAC (Autralia New Zealand Army Corps). Negara-negara yang ikut berpartisipasi pada lomba tembak internasional tahunan ini antara lain Amerika Serikat, Perancis, Kanada, United Kingdom, Australia, Tiongkok, Jepang, Uni Emirat Arab, PNG, Malaysia, Singapura, Korea Selatan, dan Indonesia," kata Kolonel Berlin.
Kontingen TNI AD pada AASAM 2016 ini berjumlah 19 orang dipimpin oleh Mayor Inf Syafruddin (Akmil 2000) yang sehari-hari menjabat Kasiops Sops Divisi 1 Kostrad. Sedangkan Komandan AASAM 2016 adalah Letkol Angus Bell selaku Perwira Menengah dari Angkatan Darat Australia.
"Selama berpartisipasi pada Lomba Tembak AASAM, TNI AD senantiasa menjadi juara umum sejak pertandingan di Puckapunyal 2008, dengan menggunakan senjata jenis SS-2 V4 buatan PT Pindad yang merupakan senjata organik pasukan Kostrad," ujar Kolonel Berlin.
AASAM dimulai tahun 1984 di Singleton Pusat Pendidikan Infanteri Angkatan Darat Australia. Beberapa materi yang diperlombakan meliputi senapan, senapan otomatis (SO), pistol dan sniper. TNI AD baru mengikuti AASAM pada tahun 1996/1997. Dalam sejarah AASAM, TNI AD sejak tahun 2008 hingga 2016 selalu menempati peringkat teratas dan sebagai pemenang lomba dengan predikat sebagai juara umum.
Keberhasilan TNI AD menjuarai Lomba Tembak AASAM menunjukkan, profesionalisme prajurit TNI mengungguli negara lain seperti United States Marines Corps (USMC), US Army, Anzac, maupun UK, Perancis, China dan Australia sendiri.
"Dan yang lebih membanggakan lagi bahwa senapan yang digunakan untuk menembak di AASAM adalah jenis SS-2 V4 buatan PT Pindad, salah satu industri strategis dalam negeri kebanggaan anak bangsa Indonesia," pungkasnya.
Dalam penutupan lomba dan penyerahan medali AASAM, Pangkostrad Letjen TNI Edy Rahmayadi turut hadir. Dia menyerahkan medali dan tropi kejuaraan kepada para peserta AASAM 2016 yang berhasil meraih prestasi serta memberikan apresiasi kepada para prajurit TNI AD yang telah berhasil mempertahankan gelar juara umum.
Pangkostrad juga menekankan agar tim lomba AASAM TNI AD terus meningkatkan kemampuan dan tidak lengah. Pada AASAM 2017 diperkirakan 35 negara akan ikut berpartisipasi.
Sore nanti 19 orang kontingen TNI AD pada AASAM 2016 yang dipimpin oleh Mayor Inf Syafruddin akan tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng. Mereka akan disambut oleh TNI karena telah mengharumkan nama bangsa. (Detik)
Strategi Militer Indonesia - Menyuguhkan informasi terbaru seputar pertahanan dan keamanan Indonesia
Cari Artikel di Blog Ini
Senin, 23 Mei 2016
TNI AD Pertahankan Gelar Juara Umum Ajang Australian Army Skill at Arms Meeting (AASAM) 2016
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Berita Populer
-
Di Era tahun 60an TNI AU/AURI saat itu pernah memiliki kekuatan udara yang membuat banyak negara menjadi ‘ketar ketir’, khususnya negara-ne...
-
Rusia mengharapkan Indonesia kembali melirik pesawat tempur sukhoi Su-35, pernyataan ini diungkapkan Wakil Direktur "Rosoboronexport...
-
by:yayan@indocuisine / Kuala Lumpur, 13 May 2014 Mengintai Jendela Tetangga: LAGA RAFALE TNI AU vs RAFALE TUDM Sejatinya, hari ini adalah...
-
Tentara Nasional Indonesia (TNI) berencana menambah armada kapal selam untuk mendukung pertahanan laut. Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL), L...
-
Sejak ditemukan oleh Sir Robert Watson Wat (the Father of Radar) pada tahun 1932 sampai saat ini, radar telah mengalami perkembangan yang sa...
-
Banyak orang yang menunggu kapan pesawat R-80 yang merupakan pengembangan dari pesawat N250 buatan Bacharudin Jusuf Habibie, atau yang lebih...
-
Kiprah TNI Dalam Memelihara Perdamaian Dunia : Roadmap Menuju Peacekeeper Kelas Dunia "The United Nations was founded by men and ...
-
Kalau dipikir-pikir, ada yang ganjil dengan armada bawah laut Indonesia. Saat ini TNI AL hanya memiliki dua kapal selam gaek namun harus m...
-
Ketika Indonesia mulai serius membangun armada pesawat tempur Sukhoi, datanglah godaan dari Amerika Serikat yang menawarkan pesawat tempur ...
-
Rencana Amerika Serikat (AS) menggeser 60 persen kekuatan militernya ke kawasan Asia Pasifik hingga tahun 2020 mendatang, membawa implikasi ...
bravo... TNI memang yg terbaik
BalasHapusbravo jaya selalu Tentaraku TNI.. ooo iya kak kalau ingin tahu tentang cara membuat website gratis yukk disini saja. terimakasih
BalasHapus