Cari Artikel di Blog Ini

Rabu, 17 April 2013

Tim Penyelam TNI AL Terlibata dalam Evakuasi Bangkai Pesawat Lion Air

TIM Penyelam TNI Angkatan Laut, Selasa (16/4/2013), melaksanakan pemotongan bodi pesawat dan kemudian mengapungkan bangkai pesawat Lion Air di Perairan Pantai Badung, Denpasar, agar dapat digeser mendekati daratan sehingga mudah dijangkau crane pengangkat,

Tim Penyelam TNI AL Terlibata dalam Evakuasi Bangkai Pesawat Lion Air

Tim Penyelam TNI AL dari Dinas Penyelamatan Bawah Permukaan Air (Dislambair) Komando Armada RI Kawasan Timur (Koarmatim) yang berjumlah 12 personel telah berada di lokasi.

Tim yang dipimpin Komandan Tim Kapten Laut (KH) Asih Hamzah memiliki keahlian khusus bekerja di bawah permukaan air. Selain mahir menyelam mereka juga memiliki keahlian mengelas baja di bawah permukaan air.


Mereka dilengkapi peralatan salvage mereka akan melaksanakan pemotongan badan pesawat di dalam air menjadi bagian-bagian kecil untuk mempermudah proses evakuasi,” jelas Kepala Dinas Penerangan Angkatan Laut (Kadispenal) Laksamana Pertama TNI Untung Suropati.

Selain sejumlah penyelam, kata Kadispenal, TNI AL juga mengerahkan sejumlah unsur terdiri dari kapal perang KRI Hiu-801, dua rubber boat, dan satu peleton pasukan dari Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Denpasar. (Pelita Online)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Lazada Indonesia

Berita Populer

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
free counters