Cari Artikel di Blog Ini

Jumat, 29 April 2016

16 Ribu Personil TNI & Polri Amankan May Day

Sebanyak 16 personel Polisi dan TNI akan mengamankan peringatan may day, Minggu 1 Mei 2016 nanti. Personel ditempatkan di titik unjuk rasa dan di kegiatan puncaknya di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta Pusat.

16 Ribu Personil TNI & Polri Amankan May Day

"Untuk pengamanan, kami siapkan sekitar 16 ribu personel dari Polda Metro Jaya diback up Kodam Jaya, Satpol PP dan Korps Brimob Polri," ujar Kepala Biro Personel Polda Metro Jaya, Brigjen Pol Martuani Sormin, Jumat (29/4/2016).

Peringatan May Daya akan diawali dengan kegiatan unjuk rasa di 3 titik yaitu di depan Istana Merdeka, depan Gedung Mahkamah Agung dan di depan Kantor Perwakilan ILO di Jl Thamrin, Jakarta Pusat.


"Kemudian mereka juga akan mengadakan kegiatan panggung hiburan di Stadion GBK, ada Band Gigi nanti," lanjutnya.

Sementara itu, Martuani mengatakan tidak ada acara long march massa buruh dari Bundara Hotel Indonesia sampai ke GBK untuk peringatan buruh tersebut. "Tidak ada, semua naik kendaraan ke GBK, tidak boleh long march kan itu ada car free day," pungkasnya. (Detik)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Lazada Indonesia

Berita Populer

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
free counters