Cari Artikel di Blog Ini

Kamis, 14 Januari 2016

TIM Gultor TNI dan Densus 88 Buru Pelaku Teror Bom

Suasana mencekam masih terjadi di kawasan Sarinah, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat pascaledakan yang terjadi di pos polisi. Ratusan aparat masih mengepung salah satu gedung untuk memburu pelaku yang masih berkeliaran.

Pantauan merdeka.com, Kamis (14/1), tim penanggulangan antiteror (Gultor) Kodam Jaya dan Brimob Polri dikerahkan ke lokasi.




Selain menggunakan mobil taktis, para aparat itu menggunakan motor. Mereka bersenjata lengkap laras panjang dengan memakai rompi.

Satu unit mobil Jihandak Denzipur R-3/ATD pun diturunkan di lokasi kejadian. Hingga pukul 13.00 WIB, pengepungan masih berlangsung.


Anggota detasemen khusus antiteror 88 dan brigadir mobil langsung menyisir kawasan Sarinah, Thamrin, Jakarta Pusat, usai insiden teror granat dan tembakan yang dilakukan kelompok orang tak dikenal, Kamis (14/1) pagi. Akibat insiden teror tersebut empat orang tewas dan dua orang mengalami luka-luka.


TIM Gultor TNI dan Densus 88 Buru Pelaku Teror Bom

Laporan wartawan Merdeka.com di lokasi, anggota Densus 88 dan Brimob menyisir lokasi dengan menggunakan barak kuda. Suasana terasa mencekam di lokasi kejadian.

Sementara di pos polisi yang menjadi pusat ledakan pertama tengah disisir tim penjinak bom. Diduga teror tersebut dilakukan kelompok ISIS. (Merdeka)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Lazada Indonesia

Berita Populer

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
free counters