Dansatrolarmabar Kolonel Laut (P) Deni Septiana saat memimpin dan menilai para peserta uji skill calon komandan KRI jajaran Koarmabar di KRI Kobra-867 di perairan Teluk Jakarta. (pelita online) |
Uji Skill yang menggunakan KRI Imam Bonjol-383 dan KRI Kobra-867 tersebut, para perwira diberikan kesempatan untuk mempraktekkan kemampuan dalam mengawaki KRI.
Sehari sebelumnya, para perwira tersebut telah melaksanakan Uji Kompetensi secara tertulis dan lisan di hadapan Panglima Koarmabar (Pangarmabar) Laksamana Muda (Laksda) TNI Arief Rudianto, S.E., yang diwakili Kepala Staf Koarmabar (Kasarmabar) Laksamana Pertama (Laksma) TNI M. Atok Urrahman di Komando Latihan Koarmabar (Kolatarmabar).
Uji Kompetensi yang telah dilaksanakan secara tertulis dan wawancara secara lisan kepada Perwira Koprs Pelaut sejumlah lima Perwira Menengah dengan pangkat Letnan Kolonel dan empat Mayor serta satu Perwira Pertama dengan pangkat Kapten yang direncanakan untuk diberikan kepercayaan menjabat Komandan unsur KRI jenis Parchim dan jenis kapal PC jajaran Koarmabar.
Dalam kegiatan uji skill tersebut dipimpin Komandan Satuan Kapal Eskorta Koarmabar (Dansatkorarmabar) Kolonel Laut (P) Nur Singgih Prihartono dengan KRI Imam Bonjol- 383 dan Komandan Satuan Kapal Patroli Koarmabar (Dansatrolarmabar) Kolonel Laut (P) Deni Septiana dengan KRI Kobra-867 serta didampingi perwira penguji dari Kolatarmabar. (Pelita Online)
Bagus sekali dg adanya uji skill satkorarmabar utk para perwiranya, memang harus demikian dan hrs selalu diadakan uji. Agar tdk spt negara tetangga memiliki alutsista canggih, ttp tdk bisa mengoperasikan dan malahan akan terjadi kerusakan. Miris......peralatan modern sbg pajangan..
BalasHapus